Professional, Global, Entrepreneurship

UKM SENOR UM Buton Gelar Porseni Akbar Sekota Baubau

Selasa (15/02/22) bertempat di Gedung B, Aula UM Buton, UKM Senor UM Buton gelar pembukaan Pekan Olahraga dan Seni. Acara pembukaan turut di hadiri oleh Plt Walikota Baubau, Rektor dan Wakil Rektor UM Buton juga di hadiri Kepala SMA, SMK dan MA Sekota Baubau

Pembukaan di awali oleh Sambutan Ketua Panitia Jamaluddin, yang berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung secara moril maupun materil sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dan berharap kegiatan ini dapat berjalan secara continue di tiap tahunnya sehingga generasi muda Kota Baubau dapat menyalurkan bakat dan kreativitasnya diawali tingkat lokal melalui sekolah dan universitas,  maupun di tingkat nasional nantinya.

Kemudian sambutan dari ketua Umum UKM SENOR, Srimayana yang menyampaikan tentang kegiatan rutin porseni akbar harusnya diselenggarakan tiap tahun,  namun dalam 2 tahun terakhir di batasi oleh covid 19 kegiatan ini baru di adakan lagi. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mencari bibit muda yang mempunya potensi di bidang seni dan olahraga.

Perlu diketahu bahwa UKM SENOR yang berada di bawah naungan UM Buton bisa menjadi tempat yang tepat untuk mengembangkan potensi mereka, tidak hanya di  bidang seni dan olahraga,  tetapi juga bidang keilmuan.

Selanjutnya, sambutan oleh Rektor UM Buton, Dr.Wa Ode Alzarliani,S.P.,M.M yanga memgapresiasi panitia yang telah berkerja keras dalam mempersiapkan kegiatan ini dan berharap kegiatan ini dapat mengeksplor bakat bakat  yang ada di Kota Baubau pada umumnya , sehingga dapat mengikuti jenjang yang lebih tinggi baik di tingkat Nasional maupun Internasional.

Acara berlangsung dengan menerapakan protokol kesehatan dengan aman dan tertib. (HUMAS)

Bagikan Berita