Professional, Global, Entrepreneurship

Universitas Muhammadiyah Buton menjadi tuan Rumah dalam Kegiatan Musyawarah Cabang Ikatan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Indonesia se-Sulawesi Tenggara 2019

Musyawarah Cabang IMIKI SULTRA 2019 ini mengangkat Tema yaitu "Mempererat tali Silaturahmi Sesama Mahasiswa Ilmu Komunikasi se-Sulawesi Tenggara dengan Semangat Bhineka Tunggal Ika". Pembukaan Musyawarah Cabang IMIKI ini di resmikan langsung oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik,H.Mansur,M.Si.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasinya kepada seluruh mahasiswa Ilmu Komunikasi yang telah sukses mempersiapkan kegiatan ini. Beliau juga berharap, dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi wadah eratnya tali persaudaraan sesama Mahasiswa Ilmu Komunikasi se-Sulawesi Tenggara dan bisa menjadi wadah untuk mahasiswa ilmu komunikasi dalam meningkatkan prestasi

Musyawarah Cabang Ikatan Mahasiswa Ilmu Komunikasi ini merupakan pertama kalinya di gelar di Sulawesi Tenggara, yang sebelumnya mendapat mandat dari Erwin Admajaya selaku Ketua Wilayah V. Rhevi Silviani selaku ketua panitia menyampaikan, "Kegiatan ini di hadiri oleh 2 universitas yang ada di Sulawesi Tenggara, yakni 3 orang Mahasiswa Ilmu Komunikasi dari Universitas Haluoleo Kendari dan 3 orang Mahasiswa Ilmu Komunikasi dari Universitas Nahdatul Ulama Sultra. Kegiatan ini bertujuan untuk memilih ketua sekaligus pengurus IMIKI Cabang Sulawesi Tenggara masa bakti 2020-2021." (RS)

TAGS
Bagikan Berita